VoyForums
[ Show ]
Support VoyForums
[ Shrink ]
VoyForums Announcement: Programming and providing support for this service has been a labor of love since 1997. We are one of the few services online who values our users' privacy, and have never sold your information. We have even fought hard to defend your privacy in legal cases; however, we've done it with almost no financial support -- paying out of pocket to continue providing the service. Due to the issues imposed on us by advertisers, we also stopped hosting most ads on the forums many years ago. We hope you appreciate our efforts.

Show your support by donating any amount. (Note: We are still technically a for-profit company, so your contribution is not tax-deductible.) PayPal Acct: Feedback:

Donate to VoyForums (PayPal):

Login ] [ Contact Forum Admin ] [ Main index ] [ Post a new message ] [ Search | Check update time | Archives: 1[2]34 ]
Subject: Pentas Inul di Bali


Author:
Donna Curhat
[ Next Thread | Previous Thread | Next Message | Previous Message ]
Date Posted: 22:47:36 06/15/03 Sun

Saat ini saya lagi keliling Amrik pakai Bis Greyhound, cuman US $ 180 tapi bisa keliling Amrik dalam waktu 2 minggu. Waktu berhenti di Memphis, Tennesse, setelah melihat makamnya keluarga Elvis Presley saya menyempatkan diri pergi ke Internet Cafe yang ada di Motel 6, tempat saya nginap.

Salah satu e-mail yang saya terima dari teman di Klaten menceritakan pentas Inul di Bali dalam acara World Peace Music Concert yang secara salah kaprah oleh SCTV - televisi penerima 2 kali Asian Awards - diplesetkan atau disalahjudulkan menjadi "World Peace Music Awards" (shame on you, SCTV !!!).

Tapi wuiih...kata teman saya Inul pentasnya "mantap kali" (sambil membayangkan temen yang dari Tapanuli). Inul membawakan tiga lagu, yang pertama "The Final Countdown" dari Europe, yang kedua "Pelangi di Matamu" punya Jamrud, dan satu lagu lagi dari album terbaru Inul yang berjudul "Goyang Inul" (kalau tidak salah)..

Inul tampil dengan energik, seperti biasa, dan a very very antusiasthic crown before her. Outfit yang dipakai Inul mungkin bikinan Roby Tumewu yang cukup sopan tapi tetap "menggairahkan". Kalau ada yang disayangkan, mungkin "mixer" yang dilakukan SCTV lebih dominan di vokalnya dan musiknya hanya sayup-sayup sampai....

Wah, selamat ya Inul atas kesuksesan pentas di Bali-nya. Selamat pula, rating "Rindu Inul" bisa mencapai 39,9 % dalam waktu sehari, sedangkan "Kecil-Kecil Jadi Manten" setelah berbulan-bulan baru mencapai 41%. Saya dengar pula "Rindu Inul" harus terpaksa ditayangkan 3 minggu berturut-turut karena ada adegan pertemuan Inul - Tante Titik Puspa yang sangat-sangat mengharukan...

Keep up your good work, Inul.

Cherio,
Donna Curhat

[ Next Thread | Previous Thread | Next Message | Previous Message ]


[ Contact Forum Admin ]


Forum timezone: GMT-8
VF Version: 3.00b, ConfDB:
Before posting please read our privacy policy.
VoyForums(tm) is a Free Service from Voyager Info-Systems.
Copyright © 1998-2019 Voyager Info-Systems. All Rights Reserved.